Gunungkidul merupakan salah satu kabupaten yang menawarkan banyak destinasi wisata, baik alam, sejarah, maupun buatan. Di artikel ini akan membahas secara detail alamat Embung Batara Sriten yang banyak dikunjungi para wisatawan.

raskita.com
Inilah Alamat Embung Batara Sriten dan Rutenya
Embung Batara Sriten merupakan sebuah destinasi wisata waduk yang telah diresmikan pada tahun 2014 lalu oleh Gubernur Yogyakarta Hamengkubuwono X. Destinasi wisata buatan ini menawarkan pemandangan sunset yang cantik dan indah.
Alamat Embung Batara Sriten berada di Bukit Sumilir Sriten, Pilangrejo, Kecamatan Nglipar, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Untuk mengunjunginya para wisatawan bisa menggunakan kendaran roda dua maupun roda empat.
Sedangkan bagi kalian berasal dari Kota Yogyakarta, kalian hanya menuju jalur atau jalan ke Wonosari. Setelah itu, kalian akan melewati Kecamatan Piyungan dan Kecamatan Patuk. Setelah sampai di Desa Pathuk, ambilah arah pertigaan Sambitu dan ambil arah menuju Desa Nglipar hingga menemukan pertigaan Kantor Kepala Desa Pilangrejo.
Daya tarik utama Embung Batra Sriten ini letak embung berada di puncak tertinggi Gunungkidul. Selain sebagai destinasi wisata, Embung Batara Sriten juga dipergunakan oleh masyarakat sebagai sumber air ketika musim kemarau tiba.
Wisatawan yang berkunjung di destinasi wisata Embung Batara Sriten akan dimanjakan dan ditawarkan pemandangan indah. Ketinggian Embung Sriten Nglipar Gunungkidul mencapai 859 Mdpl. Destinasi wisata yang satu ini dibuat dengan teknik geomembran yang mempunyai keunggulan dan kekurangan.
Kelebihan dari Embung Batara Sriten ini mampu menahan asam sulfat dan elongasi akibat deformasi tanah. Sedangkan untuk kekurangannya yakni tidak mampu menahan penetrasi fisik. Maka dari itu, di dalam embung tidak tersedia ekosistem air seperti ikan. Selain itu, para wisatawan bisa melihat Waduk Gajah Mungkur, Rawa Jombor hanya dari puncak Embung Sriten.
Sedangkan untuk alamat Embung Batara Sriten mudah ditempuh, karena jalan untuk menuju ke wisata tersebut sangatlah bagus. Destinasi wisata ini juga memberikan beberapa fasilitas yang lengkap dan tentunya akan memanjakan para wisatawan, diantaranya sebagai berikut.
Toilet
Fasilitas yang pertama ditawarkan oleh Embung Batara Sriten yakni toilet. Setiap toilet yang diberikan tetap terjaga kebersihanya. Selain itu, toilet terbagi menjadi dua yakni khusus untuk pria dan wanita.
Spot Foto
Fasilitas lainnya yang diberikan destinasi wisata ini juga menghadirkan spot foto sangat menarik dan kekinian. Setiap spot foto yang dihadirkan di Sriten ini mempunyai konsep berbeda.
Mushola
Fasilitas yang diberikan di Embung Batara Sriten yang lain yaitu mushola. Bagi para pengunjung muslim, bisa melakukan ibadah salat saat berkunjung di wisata ini. Karena wista ini memberikan mushola yang memadai serta terjaga kebersihanya.
Dari alamat Embung Batara Sriten di atas, lokasinya bisa ditempuh dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.